Sebenarnya gue adalah orang yang
nggak terlalu suka jika traveling dengan menggunakan
jasa tour & travel. Mengapa demikian? Ya, karena tidak
lain tidak bukan adalah waktu kunjungan yang terbatas dan nggak bebas. Namun,
kali ini gue harus mengalah dengan ketidaksukaan itu ketika traveling ke
Vietnam. Selama kurang lebih 4 hari di sana, gue menggunakan jasa tour
& travel untuk mengunjungi berbagai macam objek wisata di Vietnam,
seperti Mui Ne, Cu Chi Tunnel, dan Sungai Mekong.
Lalu apa alasan terbesar sehingga
gue memutuskan menggunakan jasa tour & travel saat traveling?
Pertama, karena gue sedang tidak berada di negeri sendiri, jadi mungkin agak
sedikit ribet jika harus meng-explore ke suatu tempat di negara dan
bahasa yang berbeda. Kedua, sebelumnya gue udah memperhitungkan biaya jika
pergi sendiri dan menggunakan tour & travel, yang ternyata
biayanya jauh lebih hemat ketika menggunakan tour & travel.
Alasan terakhir adalah karena gue mendapatkan rekomendasi travel &
tour yang bagus di Vietnam dari forum traveler.
Oke, balik ke topik utama yaitu
membahas bagaimana bagusnya The Sinh Tourist ini sebagai travel
agent nomor satu di Vietnam (katanya). Jadi gue datang ke kantornya
yang terletak di Jalan Pham Ngu Lao, yang merupakan pusat keramaian backpacker
di Saigon. Kantornya besar dan nyaman, di dalamnya juga disediakan ruang tunggu
yang luas. Pegawainya ramah dan fasih berbahasa Inggris (walaupun masih
dengan aksen khas Vietnam) yang terkadang sulit dimengerti, hahaha…
|
berbagai brosur informasi |
|
kantor yang nyaman dan lumayan besar |
|
dapat label, mirip mau naik pesawat |
|
bentuk tiketnya, rapi dan detail banget |
Untuk harga paket tour-nya terbilang masih terjangkau atau bahkan murah. Mungkin karena gue membandingkan dengan travel agent di Indonesia yang biasanya selalu memberikan harga overpriced kali ya. Bayangkan saja untuk tour setengah hari harganya tidak lebih dari 150.000 dan satu hari penuh hanya sekitar 200.000 saja jika di Rupiahkan. Itu pun sudah mendapatkan fasilitas lengkap dan semuanya terorganisir dengan sangat baik. Misalnya saja, sistem keberangkatannya mirip naik pesawat dimana kita harus melakukan check-in terlebih dahulu satu jam sebelumnya. Setelah itu, kita akan diberikan satu botol air mineral dan satu bungkus tisu basah yang sangat berguna ketika lo berada di lokasi. Selain itu, bis yang digunakan ternyata milik dari The Sinh Tourist itu sendiri, bisnya bagus dan bersih. Ada beberapa bis Mercedes-Benz, tapi yang gue naiki saat itu adalah bis Scania. Satu lagi, ketika perjalanan pulang dari Mui Ne, bis yang gue naiki adalah jenis sleeper bus. Pertama kalinya merasakan bis berkasur yang ternyata nyaman banget, sampai membuat 5 jam perjalanan nggak terasa sama sekali. Hebatnya lagi ketika akan masuk ke dalam bus semua sandal atau sepatu harus dilepas dan sang driver memberikan kantong plastik untuk menaruh dan menyimpannya.
|
bagian dalam bis yang ungu ngejreng |
|
guide yang kocak! |
|
bisnya keren-keren |
|
kalau ini sleeper bus |
|
banyak armadanya |
Lalu, salut untuk tour guide-nya yang sangatlah interaktif dan bersemangat ketika menjelaskan berbagai hal kepada kita. Si tour guide sungguh lucu dan bisa membawa suasana menjadi lebih menyenangkan. Padahal menurut gue pekerjaan seperti ini sesungguhnya membosankan (mungkin ya). Gimana nggak, pastinya setiap hari si tour guide harus bekerja menuju tempat yang sama dan menjelaskan hal yang diulang-ulang terus menerus. Gue sangat merekomendasikan The Sinh Tourist ketika kalian ingin berkunjung ke Vietnam, karena gue jamin travel agent ini sangatlah professional dalam memberikan kepuasan bagi konsumennya. (harusnya dapet royalti nih), hahaha…
Comments
Post a Comment