Kebun Buah Mangunan, Dlingo: Kabut Mistik Nan Cantik Jelita!

kebun buah mangunan pagi hari
datanglah di pagi hari, sebanding dengan apa yang akan kamu dapetin
Jogja sungguh luar biasa untuk urusan pariwisata. Pas gue kuliah di Jogja tahun 2009 – 2013, Kebun Buah Mangunan sudah gue ketahui sebelumnya, karena pernah melakukan survei lokasi untuk kegiatan Makrab (Malam Keakraban) kampus. Suasananya sangatlah sepi saat itu dan seorang petugas di sana pun nggak terlalu excited ketika menjelaskan kepada gue bahwa terdapat penginapan yang bisa kami gunakan untuk kegiatan kampus. “Mangunan” seperti terabaikan atau malah diabaikan saat itu.

Tetapi sekarang? Wuaaaah… semua orang berbondong-bondong berkunjung ke Kebun Buah Mangunan untuk menikmati sajian alamnya atau sekedar mengikuti foto kekinian saja. Entahlah. Hastag #mangunan di Instagram kini sudah lebih dari 30.000 posting. Ya, Kebun Buah Mangunan yang sekarang bukanlah Mangunan yang dahulu. 

Untuk menuju ke Kebun Buah Mangunan dari kota Jogja nggak perlu bingung, karena sudah ada papan petunjuk arah yang sangat jelas dan bahkan resmi dari pemerintah (yang warna hijau itu). Waktu terbaik untuk datang ke Kebun Buah Mangunan adalah di pagi hari, karena masih ada kabut yang menyelimuti bukit-bukit indah di sana.

Saran dari gue berangkatlah dari kota Jogja sekitar pukul setengah 5 pagi atau setelah melakukan solat Subuh. Perjalanan yang ditempuh memakan waktu sekitar 40 – 50 menit, jalan masih sepi dan udara pun masih terbilang sejuk di pagi hari. Jika beruntung, maka akan sampai tepat waktu di Kebun Buah Mangunan dan dapat menyaksikan sang surya muncul dari ufuk timur dengan indahnya. Keuntungan datang di pagi hari, selain udara yang masih segar dan sejuk, juga bisa puas berfoto tanpa ada gangguan dari wisatawan-wisatawan lainnya, yang biasanya akan penuh berjubel ketika hari sudah menjelang siang.


Selamat Menikmati Indahnya Pemandangan Alam!

Comments