Bugis Street, Singapore: Harus Jadi Raja Tega!

penjual mangga di bugis street

Buat yang mau nyari oleh-oleh murah meriah dari Singapore, cobalah ke Bugis Street, salah satu tempat alternatif selain Chinatown. Cukup naik MRT Downtown Line (warna biru) atau East West Line (warna hijau) dan turun di Stasiun Bugis. Menyeberang ke arah Bugis Junction dan menyeberang lagi ke arah dimana terdapat tulisan besar Bugis Street.

Kalau di Indonesia, Bugis Street ini mungkin mirip-mirip pusat perbelanjaan Pasar Baru kali ya. Jadi merupakan sebuah jalan yang di kanan-kiri isinya dipenuhi berbagai jenis pedagang/penjual mulai dari pakaian, souvenir, cokelat, makanan, sampai penjual jus buah di ujung jalan yang memang kelihatannya seger-seger. Tapi di Bugis Street, siap-siap aja desek-desekan dengan pengunjung yang lainnya dan yang terpenting adalah harus jadi "raja tega" untuk menawar. Di Bugis Street gue beli tempelan kulkas yang awalnya si penjual memberikan harga 10 SGD untuk 3 pieces, mahal njir! Tawar menawar yang awalnya gue minta 5 SGD nggak di kasih, sampai pada akhirnya si penjual memberikan harga 10 SGD untuk 5 buah tempelan kulkas. Okelah nggak masalah, kalau bisa nekat mungkin bisa dapet lebih murah lagi. 

bugis junction singapura
nyebrang ke Bugis Street dari sini (Bugis Junction)
jalan bugis singapura
nah itu Jalan Bugisnya di seberang
penjual jus di jalan bugis
penjual jus yang sangat amat terlihat menyegarkan
oleh-oleh jalan bugis singapura
murah-murah di sini, asal pinter nawar, wajib!
Gue juga beli pajangan merlion (nyokap minta beliin), tapi di Bugis Street gue beli yang bahannya plastik dengan plat besi dibawahnya. Ukurannya sekitar 15 cm apa ya, jauh lebih besar daripada rata-rata ukuran pajangan meja lainnya, karena gue tau nyokap mau naruh di lemari ruang tamunya bukan di meja. Gue dapet pajangan merlion itu seharga 6 SGD dari harga 8 SGD setelah gue tawar, nggak tau emang harganya segitu apa gimana. Kenapa gue nggak beli yang besi? Ya, yang besi juga ada dan harganya rata-rata di kisaran 10 SGD ke atas. Selain itu memang yang besi ukurannya lebih kecil dan lebih cocok sebagai pajangan di meja kerja. Saran gue kalau punya waktu yang lebih lama, sebaiknya cek di masing-masing toko, mungkin bisa dapetin harga yang lebih murah lagi. Gue nggak melakukan itu, karena udah kesorean banget dan ngejar suasana sore juga di Garden by The Bay.

Eh iya, di Bugis Street juga ada yang namanya “One Dollar Shopping Shop”, lokasinya berada di ujung jalan dan beloklah ke kiri sedikit. Tanda yang paling mencolok adalah tulisan 1$ yang super besar dan ada di setiap sudut bagian tokonya. Rata-rata harga makanan yang dijual harganya cuma satu Dollar Singapore! Murah banget beneran! Walaupun emang juga ada makanan yang dijual kisaran harga 2,5 – 3 SGD dan itu masih termasuk murah lo! Misalnya aja sebungkus cokelat Hersey’s harganya nggak lebih dari 3 SGD, murah kan!

tempelan kulkas singapura
tempelan kulkasnya, lucu-lucu kan!
pajangan merlion di bugis street
pajangan merlionnya
hati-hati kalap di sini!
Happy Shopping!

Comments

  1. Maaf, magnet kulkas SGD100 untuk 5 pcs dan Merlion miniature for SGD60? Gak salah nuliskah? If it's true, you have been officially robbed.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Eh iya bener, itu salah nulis mba Aireen. Kelebihan 0, duh maaf.
      Kalau bener ditipu aku mah udah kalang kabut. Hehe.

      Btw, thanks mba for attentionnya.

      Delete

Post a Comment