Breaderhood Bakery, Coffee, Eatery: Kafe Instagramable Asik di Kota Harapan Indah

breaderhood coffee
Sebuah kafe kopi baru di Kota Harapan Indah. Tempatnya sungguh nyaman, asyik, dan punya makanan yang enak.

Lokasinya berada di Ruko Mega Boulevard, gampang banget nemuinnya. Kalau dari arah Gramedia atau arah gereja, lurus terus aja ke Pasar Modern. Sebelum bundaran, pelan-pelan lihat di deretan ruko sebelah kiri jalan, tulisan Breaderhood banget bakal terlihat dari jalan raya.

Pas masuk ke dalamnya, kaget karena Breaderhood ruangannya besar banget, bahkan Breaderhood punya ruangan khusus smoking  yang berada di bagian belakang. Langit-langit kafenya tinggi, penempatan barang-barangnya ditata sedemikian rapi yang membuat kesan luas di Breaderhood. Nuansa ruangannya didominasi warna hijau dan kuning, salah satu termasuk kafe kopi yang instagramable.

Oh ya, sesuai dengan namanya “Bread”erhood di mana mereka juga menjual kue atau roti. Selain itu, Breaderhood juga menjual bunga, mereka menjual bunga dan tanaman-tanaman hias untuk pajangan meja atau rumah.
breaderhood coffee harapan indah
nih ruangannya, termasuk luas dan asik
breaderhood coffee kota harapan indah
tuh roti-rotinya
breaderhood kota harapan indah
dominasi kaca di interior Breaderhood
Di Breaderhood gue memesan French Fries Cheese pakai tambahan Extra Curry Sauce dan Hot Cappuccino. Nggak pakai lama untuk menunggu pesanan datang, ekspektasi awal sama kentangnya biasa aja. Tetapi setelah dicocol pakai tambahan curry sauce-nya, rasanya jadi semakin enak dan pedes banget. Mantap!

Untuk kopinya, proses brewingnya menggunakan alat sendiri. Gue bukan pecinta kopi, jadi nggak bisa berkomentar tentang rasa dari Hot Cappuccino yang gue pesan seharga Rp28.000 itu.
menu di breaderhood coffee
banyak yang mau dicoba, kayaknya enak-enak
french fries breaderhood
tuh sambel karinya gilak pedesnya!
kafe instagramable di bekasi
foto begini biar kayak orang-orang
kafe instagramable di harapan indah
Breaderhood dari jalan raya nih, gampang nemuinnya

Yang jelas, Breaderhood termasuk salah satu kafe asyik buat buka laptop atau sekedar ngobrol dengan teman. Mereka memutarkan lagu-lagu santai, dengan suasana nggak terlalu ramai, bagus buat foto-foto, dan variasi makananannya banyak. Selamat mencoba!

Kentang Goreng : Rp25.000 (8 dari 10)
Curry Sauce : Rp7.000 (9 dari 10)
Hot Cappuccino : Rp28.000 (8 dari 10)

Comments

  1. "Gue ke Breaderhood sekitar jam 4 sore, keasikan ngetik tiba-tiba udah jam 8 malem aja"

    Nggak solat Maghrib dong?
    Islam itu indah lho ki

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts