Siapa Bilang AirAsia Nggak Punya In-Flight Entertainment?
sumber: https://www.facebook.com/rokki/ |
Setelah terhubung, kita akan dibawa
langsung ke halaman utama dari Rokki ini, di mana terdapat 3 pilihan menu utama
yaitu Internet, Hiburan, dan Beli. Gue bahas hiburan dulu yang isinya ada film,
musik, permainan, sampai berita. Gue mencoba dari masing-masing pilihan menu
tersebut, gue bahas satu per satu deh;
Film, di kategori ini nggak
banyak yang ditawarkan, masih terbilang sedikit film box office yang tersedia di Rokki AirAsia ini. Rata-rata yang disediakan
adalah serial-serial TV Asia dan reality
show ya
Musik, di
kategori ini termasuk lumayan update
karena ada beberapa lagu top10 yang ada di list,
misalnya terdapat lagunya Sam Smith – Too Good at Goodbyes. Tapi jangan
berharap banyak dengan kualitas suaranya yang menurut gue jelek. Walaupun
begitu, hal yang keren adalah ketika hp terkunci kita masih bisa mendengarkan
musiknya. Nice!
Permainan, di
kategori ini termasuk yang paling fun
dan bisa membunuh waktu selama penerbangan berlangsung. Beberapa permainan
ringan tapi mengasyikkan termasuk lancar tanpa hambatan (sinyal Wi-Fi nya kuat
dan full bar).
Berita,
kategori ini termasuk yang update
karena terintegrasi langsung dengan laman berita online TheSun. Di kategori
ini, disediakan juga travel guide
dari berbagai kota di Asia, khususnya Asia Tenggara
Selain dari kategori hiburan,
kita juga bisa melakukan pemesanan makanan, minuman, atau barang duty free secara mudah melalui kategori
Beli. Pesanan akan langsung terhubung ke penerbangan yang sedang kita naiki dan
pembayarannya bisa menggunakan kartu kredit atau cash. Kategori terakhir Rokki yang mungkin beberapa orang butuhkan
adalah Internet, dimana bagian ini nggak gratis, kita diberikan pilihan 2 paket
koneksi yaitu chat atau internet
ringan. Koneksi untuk chat meliputi whatsapp,
wechat, dan line, sedangkan internet ringan meliputi facebook dan browsing. Harga paket internetnya mulai dari 9-68 MYR
berarti sekitar 30.000 – 250.000-an Rupiah.
Tapi diluar kategori film yang
nggak update dan kualitas suara musik
yang jelek, gue suka sama fitur yang disediakan gratis oleh AirAsia dan Rokki
ini. Walaupun menggunakan device
pribadi tapi setidaknya ada hiburan yang bisa dinikmati selama melakukan
penerbangan hemat dan murah ini, yang biasanya “in-flight entertainment” ini hanya disediakan oleh maskapai full service seperti Garuda, Emirates,
dan lainnya. Eh iya, ada yang keren lagi seperti fitur in-flight entertainment maskapai full service lainnya, di mana jika sedang ada pemberitahuan dari
awak pesawat/co-pilot maka layarnya
akan freeze sejenak supaya kita
memperhatikan dan mendengarkan informasi yang sedang diumumkan. Nice AirAsia!
Comments
Post a Comment