The People's Cafe, Summarecon Mall Serpong: Dua Jempol Buat Minuman Yang Gue Pesen!

the people's cafe sms


Gue yang baru pertama kali ke Summarecon Mall Serpong, norak banget karena baru tau bahwa konsep mall-nya ini mirip Summarecon Mall Bekasi. Jadi tempat makan, kafe, dan restorannya berada di pinggir bangunan, tapi meja dan kursi duduknya ada di tengah-tengah ruangan terbuka, jadi semi outdoor gitu, asyik suasananya kalau malam.

The People’s Café Summarecon Mall Serpong ini ada di lobi utama. Simbol ikoniknya adalah pajangan sepeda di bagian dindingnya dan juga sekaligus menjadi spot foto favorit pengunjung "SMS" walaupun mereka nggak masuk dan membeli makanan di The People’s Café ini.

Masuk ke dalam The People’s Café ini langsung disergap dengan nuansa unik, banyak pernik-pernik dari barang sehari-hari yang terabaikan seperti wadah kargo barang (apa sih namanya itu) yang ternyata unik dijadikan dekorasi ruangan gantung, kreatif!


the people's cafe summarecon mall
interiornya lucu, instagramable
the people's cafe summarecon mall serpong
susah deh ya punya Ismaya, tisu-nya cetak sendiri dan halaman log-in Wi-Fi-nya pun cakep!
the peoples cafe summarecon mall serpong
keramiknya mau! warna ijo sama motifnya bagus
the peoples cafe tangerang
eh boleh lah ya kali-kali mejeng di blog sendiri
Di sini gue pesen pizza, kentang goreng, roti bakar, minumnya strawberry passion cooler. Lupa nama menu pizza-nya, tapi yang jelas isinya daging, sosis, dan keju mozzarela. Pizza-nya The People's Cafe adalah pizza Italia bukan pizza Amerika, terlihat  dari penggunaan adonan yang tipis. Ada satu hal yang mengganggu, aroma pizza-nya tercium sangit. Aroma tepung dari hasil pembakaran di tungku terlalu menyengat, ditambah aroma daging-nya yang entah kenapa tercium aneh. Sorry to say, gue nggak tau apa emang begitu atau emang salah masak, who knows


pizza the peoples cafe
nah ini pizza-nya, ulala!
pizza the peoples cafe sms
enak kok, tapi aromanya itu yang mungkin nggak cocok di gue sih

Selanjutnya ada roti bakar, isinya cokelat, kacang, dan kelapa. Menghasilkan rasa yang unik hasil dari ketiga campuran tadi. Ada rasa manis dari cokelatnya, ada rasa gurih dari kelapanya, ditambah sensasi crunchy dari si kacangnya. Bolehlah!

Untuk kentang gorengnya, ukurannya biasa aja, nggak bisa dibilang besar tapi nggak kecil juga. Kentang goreng di sini terlihat berbeda karena kentangnya digoreng pakai adonan tepung lagi, jadi lapisan luarnya crispy, asyik dikunyah.

roti bakar the peoples cafe sms
nah ini roti bakarnya, rasanya unik (dominan rasa kelapa daripada rasa cokelatnya)
french fries the peoples cafe
nah kentangnya krispi, tapi tampilannya terlalu berminyak ya? 

Terakhir dan yang paling gue suka di The People’s Café Summarecon Mall Serpong ini adalah minumannya. Gue pesen Strawberry Passion Cooler, isinya ada campuran markisa, sirup stroberi, dan soda. Enak banget!

Ini bukan sirup markisa, tapi beneran pakai si daging buah markisanya, baru pertama kali mencoba markisa nih, ternyata seger banget! The best buat minumannya!

markisa soda the peoples cafe
ini dia ni juaranya di sini, seger banget!

Pizza Daging Sosis: 6 dari 10
Kentang Goreng: 7 dari 10
Roti Bakar Cokelat: 7 dari 10
Strawberry Passion Cooler: 9 dari 10

Comments

  1. Laptopnya bagus ya bisa nyala belakangnya.

    ReplyDelete
  2. Pizzanya enak. Harganya juga standar, lah. :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. okelah rasanya, walaupun pas gue coba lagi kurang sip gt

      Delete
  3. kalo kesini lagi, lo harus cobain cirengnya ki! enaaaak bangeeeet dan gak rugi ngeluarin duit buat "cireng doang" :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. ohh yaaaa??

      ah boleh-boleh kapan2...
      cireng terenak yang pernah ku coba ada di Armor Kopi, Tahura Bandung nis

      Delete

Post a Comment

Popular Posts