Studio Alam Gamplong: Cakep Banget Set-nya! Selebgram Pasti Seharian Di Sini


Ketika pertama kali sampai di Studio Alam Gamplong, kalimat pertama yang gue lontarkan adalah “gila, luas banget.” Iya, beneran luas, karena setelah gue cari tahu di internet, luas Studio Alam Gamplong ini mencapai 2,5 hektar. Ajegile!

Lokasi Studio Alam Gamplong ada di Dusun Gamplong, Desa Sumber Rahayu, Kecamatan Moyudan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kalau dari kota, jaraknya kurang lebih 17 – 18 km dengan waktu tempuh berkisar 30 – 40 menit kalau tanpa nyasar ya, hehe…

Kita bakal melewati sebuah desa yang dikenal sebagai desa penghasil tenun sejak tahun 1950. Berpatokanlah pada GPS karena merupakan cara paling gampang supaya nggak nyasar. Apalagi, nggak ada petunjuk jalan khusus untuk menuju Studio Alam Gamplong ini.

Set Lokasi Shooting Film Layar Lebar
Studio Alam Gamplong sebenarnya adalah lokasi shooting film Sultan Agung The Untold Story dan Bumi Manusia. Studio Alam Gamplong dibangun atas ide Mooryati Soedibyo, itu lho pendiri Mustika Ratu yang usianya 91 tahun. Awet muda banget je, minum jamu terus kayaknya.

Setelah shooting selesai, mungkin menurut mereka, daripada membongkarnya lagi, Studio Alam Gamplong ini bisa jadi objek wisata dan daya tarik di Dusun Gamplong. Well, bener aja, sekarang Studio Alam Gamplong rame banget sama wisatawan.

Bahkan kalau weekend pengunjungnya bisa penuh banget dan ada yang menggunakan bus pariwisata ke Studio Alam Gamplong, menurut penuturan juru parkir di sini yang gue tanya. 

Masuk ke dalam Studio Alam Gamplong nggak ada biaya khusus yang dipatok, karena memang lokasi ini belum dipegang pemerintah, masih swasta kayaknya atau malah pribadi?

Kita bakal dimintai uang masuk seikhlasnya untuk masuk ke Studio Alam Gamplong. Kalau yang bawa kamera DSLR ada biaya khusus yaitu Rp10.000 per item-nya. Nggak mahal kan?
studio alam gamplong jogja
mengkomersilkan foto kena 500 jetik, ya tuhan gue nggak kan ya?
tiket masuk studio alam gamplong jogja
jangan pelit-pelit ya ngasihnya...
Banyak Banget Spot Foto Keren!
Pas udah di dalem Studio Alam Gamplong, banyak banget yang bisa kita lihat dan tentunya dijadikan spot foto yang beneran instagramable, banget! Makannya, alangkah baiknya hp atau kamera punya memori yang cukup dan baterai-nya penuh.

Pembagian area di Studio Alam Gamplong cukup jelas, mulai dari suasana pedesaan, suasana lingkungan kumuh, suasana pertokoan kuno, sampai suasana kerajaan, semua ada di Studio Alam Gamplong ini.

Kalau lo niat, coba bawa pakaian yang beda-beda untuk setiap set lokasinya. Misalnya lokasi pedesaan, lo bisa bawa baju lurik sama blangkon. Atau set pertokoan jadul, lo bawa suspender. Dan sebagainya demi hasil foto yang keren supaya banyak likes di Instagram.

studio alam gamplong di jogja
Warung Mbah Kuwu ini coffee shop ya gaess dan buka buat umum
studio alam gamplong di jogja
set-nya dibuat bener-bener mirip aslinya


studio alam jogja
yang ini agak creepy ya... hmm..
studio alam di jogja
kalau niat bawa baju jelek buat foto di sini
studio alam di jogja
keren kan.... ini bukan gue btw, temen.
studio alam di gamplong
kalau niat dan punya banyak waktu, foto di masing-masing tokonya deh
set-nya cakep pokoknya! detail!
Jangan Lupa Pakai Sunblock
Kesimpulannya, Studio Alam Gamplong bener worth it buat lo datangi ketika main di Jogja. Apalagi lo adalah seorang selebgram, beuh mantep banget foto-foto di sini.

Pilih hari yang bukan weekend atau hari libur seperti yang gue lakukan saat itu. Gue pergi ke Studio Alam Gamplong di hari Jum’at, suasananya nggak ramai, malah cenderung sepi. Keuntungannya udah tau kan? Iya, bisa puas foto-foto tanpa terganggu orang lain.

Oh iya, satu lagi, sebaiknya pakai sunblock ya kalau pergi ke Studio Alam Gamplong di siang hari. Asli, puanaseee pol!! Kayaknya pas juga deh kalau ke Studio Alam Gamplong sore hari menjelang malam.

Selamat berlibur ya!

Comments

Popular Posts